+62733 | murakab@musirawaskab.go.id

Bupati H2G Bersama Komisi IV DPR RI Launching Sedekah Pohon

Bupati H2G Bersama Komisi IV DPR RI Launching Sedekah Pohon

Diskominfo Mura - Bupati Musi Rawas H Hendra Gunawan bersama Komisi IV DPR RI dan Dirjen Perikanan Budidaya Kementrian Kelautan dan Perikanan RI melaunching Sedekah Pohon Kabupaten Musi Rawas tahun 2020. Jumat (31/1/2020) di Masjid Agung Darussalam Muara Beliti.

Bupati H Hendra Gunawan menyampaikan, program Sedekah Pohon berorientasi pada perbaikan alam dan lingkungan, Program Sedekah Pohon menitiktekankan pada objek pengelolaannya pada pemberdayaan masyarakat, selain itu  tentu saja memberikan manfaat pada perbaikan kualitas alam dan lingkungan.

Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Musi Rawas Hj. Suwarti, Ketua Tim Komisi IV DPR RI Daniel Johan SE beserta anggota DPR RI, Dirjen Perikanan Budidaya Kementrian Kelautan dan Perikanan RI Dr. Ir. Selamet Soebjakto, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumsel, unsur Forkopimda Kabupaten Musi Rawas.

 

Tim Komisi IV DPR RI memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Musi Rawas atas diresmikannya program Sedekah Pohon Pemkab Mura. Hal ini disampaikan oleh Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Daniel Johan SE beserta anggota DPR RI lainnya pada saat Lauching Sekedekah Pohon, Jumat (31/1/2020) di Masjid Agung Darussalam.

"Program Sedekah Pohon adalah program yang luar biasa, sebatang pohon yang ditanam dan dirawat hingga tumbuh akan memberikan manfaat yang besar, pohon juga menghasilkan oksigen. Bukan hanya untuk orang yang menanam pohon saja, namun juga kepada orang-orang di sekitar pohon. Saya pribadi akan mengirimkan bibit bibit pohon untuk program ini," ucap Daniel Johan SE.