+62733 | murakab@musirawaskab.go.id

Wabup Musi Rawas Lepas Tim Gugus Tugas Covid-19 untuk Penyemprotan Desinfektan di Kecamatan BTS ULU

Wabup Musi Rawas Lepas Tim Gugus Tugas Covid-19 untuk Penyemprotan Desinfektan di Kecamatan BTS ULU

Wakil Bupati Musi Rawas Lakukan pelepasan Tim Satgas Gugus Tugas Covid-19 dalam rangka Penyemprotan Desinfektan untuk Pencegahan Penyebaran Covid-19 di Wilayah Kecamatan BTS Ulu Cecar dan Kecamatan Sukakarya, di Halaman Kantor Bupati Musi Rawas, Jumat (05/06/2020). 

Penyemprotan tempat umum dan tempat ibadah dengan desinfektan rutin dilakukan Tim Satgas covid-19 Musi Rawas di setiap kecamatan, bertujuan untuk menetralisir tempat keramaian sekaligus mencegah penyebaran covid-19. 

Wakil Bupati Musi Rawas Hj Suwarti berharap, dengan melakukan penyemprotan secara berkala dapat mencegah sekaligus memutus penyebaran virus Covid-19, "dengan berusaha disertai dengan doa, semoga pandemi covid-19 dapat segera berakhir" Ujar Wabup.